>

AMD Memperkenalkan CPU Ryzen Threadripper 2 dengan 32 Core


AMD memperkenalkan prosesor terbarunya Threadripper 2 atau disebut juga sebagai Threadripper 2000-series ini memiliki sejumlah fitur unggulan baru. Diantaranya adalah jumlah corenya salah satu variannya mencapai 32 Unit.
Pada Threadripper seri orisinilnya terdahulu terdapat 8 core (inti) pemrosesan, dengan 2 inti aktif dan 2 inti non-aktif maka menghasilkan hitungan 16 core dan 24 threads. Namun pada Threadripper 2 ini, keempat core tersebut dinyalakan sehinggan meningkatkan hitungan core menjadi 32 unit dan 64 threads.

Dengan core sebanyak dan sebesar itu, Threadripper 2 dapat digunakan untuk menangani 64 pemrosesan dalam satu waktu. Kemampuannya ini memiliki dua kali lipat lebih tinggi dibanding Threadripper orisinil yang dirilis pada tahun 2017 yang lalu.

Dikutip dari ArsTechnica. AMD membuat Threadripper 2 memakai arsitektur Zen+ dan proses manufaktur 12 nanometer. Dengan teknologi pemrosesan tersebut membuat konsumsi daya prosesor ini tidak sebanyak prosesor Zen yang memakai proses manufaktur 14 nanometer.

Dengan kemampuan kinerja yang meningkat 2 kali lipat ini. Threadripper 2 memiliki resiko yaitu Thermal design power (TDP) sebesar 250 watt, lebih tinggi dibandingkan dengan generasi pertamanya yang hanya memiliki 180 watt.

Dengan begitu akan ada motherboard x399 (untuk Threadripper orisinil) tidak bisa dipasangkan dengan Threadripper 2 ini. Namun pabrikan motherboard tentu akan mengeluarkan seri baru untuk mendukung Threadripper 2 ini.

AMD sendiri sebenarnya belum merilis spesifikasi final untuk seri Threadripper 2 ini. Pada saat Computex 2018 perusahaan silikon asal Amerika Serikat ini hanya memamerkan dua unit contoh dari Threadripper 2 yang memiliki clock 3 GHz. Satu berupa prosesor 32 core/64 threads dan yang kedua prosesor 24 core/48 thread.

Rencananya AMD akan mulai memperkenalkan prosesor Threadripper 2 ini pada kuartal ketiga pada tahun ini.

Penulis: Gilang Aditya Pamungkas
Editor: Gilang Aditya Pamungkas
Sumber: ARS Technica 

Tidak ada komentar