>

Edisi Tes Programmer : Bilangan Ganjil menggunakan PHP

Baik ketemu lagi, masih di bahasan yang sama yaitu soal tes-tes programmer ya.
Kemarin kita telah membahas tentang membuat bilangan genap menggunakan bahasa pemrograman php. Bagi yang ketinggalan dapat dilihat disini.

Disini kita masih menggunakan hal yang sama yaitu dengan operasi Modulus.
Pada kesempatan yang lalu saya sudah menjelaskan tentang apa itu Modulus, namun bagi yang baru mengikuti akan saya bahas kembali apa itu modulus.
Menurut wikipedia operasi modulus adalah sebuah operasi yang menghasilkan sisa pembagian dari suatu bilangan terhadap bilangan lainnya. Dalam bahasa pemrograman operasi ini umumnya dilambangkan dengan simbol %, mod atau modulo, tergantung bahasa pemrograman yang digunakan.

Sama seperti mencari bilangan genap, dalam mencari bilangan ganjil kita menggunakan modulus 2. Perbedaannya dengan bilangan genap adalah sebuah bilangan dikatakan bilangan genap jika habis dibagi 2 atau x mod 2 = 0 atau bisa juga tidak menyisakan bilangan namun tidak dalam bilangan ganjil, apabila bilangan tersebut tidak habis dibagi 2 atau x mod 2 = 1 maka itu dikatakan bilangan ganjil.
Langsung saja ya ini kodingnya menggunakan bahasa pemrograman PHP.
<?php
For ($i=1;$i<=100;$i++) //membuat variabel i = 1 dan membuat perulangan                            dan akan berhenti sampai i = 100

{
  if($i%2==1) //jika hasil bagi antara bilangan i dengan 2 = 1 maka itu                       bilangan ganjil
  {
    echo $i."<br>"; //Menampilkan bilangan ganjil
  }
}
?>


berikut adalah hasilnya :





hasil yang saya tampilkan sampai 41 hehe takut terlalu besar gambarnya.
Kira2 seperti itu gambarannya menampilkan bilangan ganjil menggunakan PHP.
Sampai sini dulu. Bila kalian ad pertanyaan, atau kritik serta saran membangun untuk saya bisa dituliskan dikolom komentar ya.

Terima Kasih


Tidak ada komentar